Sunday, December 18, 2016

Pengertian Multimedia dalam Sistem Informasi dan 4 Komponen yang Penting

Pengertian Multimedia dalam Sistem Informasi

Dalam artikel kali ini, Admin akan mengulas materi  tentang  Pengertian Multimedia didalam seputar system informasi, jadi,, buat Sobat yang terjun ke bidang multimedia ataupun yang baru berkecimpung kedalam seputar dunia Multimedia  ini nih,,, Rasanya belum afdol kalo Sobat  belum mengenal secara persis tentang Multimedia itu sendiri,, Mari menuju ke pokok pembahasan;

Multimedia berasal dari kata “Multi” dan “Media”. Multi yang berartikan “banyak” dan “Media” yang berartikan “perantara”. Multimedia ialah Perwujudan dari berbagai macam-macam unsur yaitu diantaranya, Teks, Grafik, Suara, Video dan Animasi, yang akan menghasilkan presentasi yang cukup menakjubkan. 

Multimedia pun juga memiliki komunikasi pembelajaran yang lebih tinggi Bagi pemakai computer, Multimedia bisa dikatakan sebagai sarana informasi yang sangat luas, yang dapat disajikan melalui Audio, Video, Teks, Grafik dan Gambar bergerak.

Jadi, di sini tergambar bahwasannya multimedia yaitu suatu perpaduan Data atau Media untuk memberi suatu informasi, Sehingga informasi dapat tersaji lebih menarik.

Multimedia adalah perpaduan dari komputer dan video (Rosch, 1996) atau Multimedia secara umum merupakan perpaduan dari tiga elemen, diantaranya meliputi: suara, gambar dan teks (McCormick 1996) atau Multimedia adalah pencampuran paling sedikit dua alat Input atau Output data, Media (alat) dapat berupa: audio (suara, musik), Animasi, Video, Teks, Grafik dan Gambar atau Multimedia ialah merupakan alat yang dapat menciptakan presentasi yang sangat mudah dan pembelajarannya dengan menggabungkan teks, grafik, animasi, audio dan gambar video.

Multimedia ialah pemanfaatan komputer dengan membuat dan mencampurkan teks, grafik, audio, gambar bergerak (video dan animasi) dengan cara mencampurkan sebuah link yang memungkinkan sipemakai melakukan navigasi, berinteraksi, berinovasi dan saling tukar informasi.

Dalam mengartikan Multimedia itu sendiri tersirat 4 komponen yang penting, Diantaranya;

  1. Mengharuskan ada komputer yang memberitahukan apa yang dilihat maupun didengar.
  2. Mempunyai link yang menghubungkan pemakai dengan pemberitahu.
  3. Mempunyai alat navigasi yang membantu pemakai untuk membantu mencari jaringan informasi yang saling bergantungan.
  4. Memberi ruang terhadap pemakai untuk mengumpulkan, tindak lanjut, dan menyebarluaskan pengumuman dengan idenya.

Oleh sebab itulah, kalau tidak ada komponen atau salah satunya diatas, maka bukan disebut Multimedia, tersirat sebuah arti luas namanya. Contohnya, jika tidak ada komputer untuk bertukar iinformasi, maka dinamakan media campuran, bukan Multimedia. 

Jika tidak memiliki alat navigasi yang bisa mempermudahkan sobat untuk melakukan jalannya suatu tingkah laku, maka bisa dikatakan sebagai film, bukan Multimedia. Demikian juga sobat, jika tidak memiliki ruang untuk berkreasi dan menyumbangkan ide (pemikiran) dari sobat sendiri, maka namanya tv, bukan disebut Multimedia. 

Dari beberapa keterangan di atas, Maka Multimedia ada yang berupa online lewat (Internet) dan Multimedia ada juga yang berupa offline (tradisional). 
Terdapat 2 Jenis / Kategori Multimedia dalam Sistem Informasi, yaitu;
  1. Multimedia Content Production
  2. Multimedia Communication.

  

1. Multimedia Content Production

Merupakan penggunaan bermacam-macam Media (alat), diantaranya: (Teks, Audio, Graphics, Animation, Video dan Interactivity) yang berbeda cara  dalam memberikan suatu informasi atau saran ataupun juga membuat produk Multimedia seperti video, audio, musik, film, game, entertaintment, dan lain-lain. Biasa juga diartikan sebagai pemakaian dari macam-macam teknologi yang berbeda-beda, yang memungkinkan untuk menyatukan Media (alat), diantaranya: (Teks, Audio, Graphics, Animation, Video, dan Interactivity) dengan cara yang baru untuk tujuan saling  berhubungan atau tukar informasi. 

Dalam kategori ini Media (alat) yang bisa dipakai sebagai berikut:
  • Media teks/tulisan
  • Media audio/suara
  • Media video
  • Media animasi
  • Media gambar
  • Media Interaktif
  • Media spesial effect


2. Multimedia Communication 

Ialah penggunaan (pemakai) media (massa), seperti halnya televisi, radio, media cetak dan internet untuk mempublikasikan / menyiarkan ataupun mengkomunikasikan dalam material Periklanan, Publikasi, Entertaintment, Berita, Pendidikan, dan lain-lain. Dalam kategori ini yang bisa dipakai antara lain;
  • TV
  • Radio
  • Film
  • Media Cetak
  • Musik
  • Game
  • Entertainment
  • Tutorial
  • Internet

Dengan sobat menggunakan Multimedia, penyampaian informasi dapat menjadi lebih menarik dan juga dapat mempermudah bagi pengguna dalam memperoleh informasi-infomasi yang . 

Seperti yang telah disebutkan dalam surat laporan hasil penelitian yang dikeluarkan oleh Computer Technology Research (Hofstetter, p4) berisi tentang, sebagi berikut:
  • Seseorang hanya akan memperoleh sebesar 20% dari apa yang sudah mereka lihat.
  • 30% dari apa yang sudah mereka dengarkan. 
  • Sedangkan melalui Multimedia itu sendiri, akan memperoleh sebesar 50% dari apa yang suda mereka lihat dan dengarkan. Hingga 80% dari apa yang sudah mereka lihat, mendengar dan berinteraksi dalam waktu yang sama.


Demikian ulasan pokok materi artikel dari Admin semoga dapat bermanfaat bagi sobat sekalian yang sudah menekuni atau baru memulai menekuni Pekerjaan didalam Multimedia ini. Semoga sukses ya sobat,, thank you,
Previous Post
Next Post
Related Posts

0 comments: